Reference Guide
DisplayPort
DisplayPort memberikan sambungan digital antara perangkat komputer dan display seperti monitor, proyektor, dan lain-lain. Juga
mendukung sinyal video dan audio. DisplayPort didesain secara khusus agar dapat digunakan pada display komputer.
DisplayPort mini
Mini-DisplayPort adalah versi DisplayPort yang lebih kecil.
CATATAN: DisplayPort dan Mini-DisplayPort kompatibel satu sama lain namun memiliki ukuran port dan konektor yang bervariasi. Jika
ukuran port berbeda, gunakan konverter.
Keunggulan DisplayPort
● Mendukung resolusi tinggi dan laju penyegaran yang tinggi
● Mendukung transmisi 3D
● Mendukung perangkat layar berganda secara simultan
● Mendukung High-bandwidth Digital Content Protection (HDCP)
● Mendukung adaptor plug-and-play yang memungkinkan Anda menghubungkan display menggunakan koneksi standar sebelumnya
seperti DVI, HDMI, dan VGA
● Kabel DisplayPort dapat dipanjangkan hingga 15 meter (49,21 kaki) tanpa memerlukan penguat sinyal
HDMI
High Definition Multimedia Interface (HDMI) memberikan sambungan digital antara komputer, perangkat display, dan perangkat multimedia
lainnya. Juga mendukung sinyal video dan audio.
Portal HDMI biasanya tersedia di komputer, TV, dekoder, pemutar DVD dan Blu-ray, konsol game, dan lain-lain.
Keuntungan HDMI
● Mendukung resolusi tinggi dan laju refresh yang tinggi
● Mendukung transmisi 3D
● Mendukung HDCP
● Biasanya tersedia pada sebagian besar perangkat komputer dan perangkat multimedia konsumen
● Dapat digunakan untuk mengonfigurasi audio saja, video saja, atau sambungan audio dan video
● Kompatibel dengan display fixed-pixel seperti LCD, display plasma, dan proyektor
Mini HDMI
Mini High Definition Multimedia Interface (HDMI) memberikan koneksi digital antara komputer Anda dan perangkat portabel seperti
smartphone, laptop, dan sebagainya.
Micro HDMI
Micro High Definition Multimedia Interface (HDMI) memberikan koneksi digital antara komputer Anda dan perangkat portabel seperti
smartphone, laptop, dan sebagainya. Konektor ini menyerupai konektor micro-USB yang ditemukan di sebagian besar smartphone.
SPDIF
S/PDIF adalah standar untuk mentransfer audio dalam format digital. Anda dapat menggunakan S/PDIF pada perangkat audio seperti
kartu suara, speaker, sistem home theater, TV, dan lain-lain. Juga mendukung audio versi 5.1.
Ada dua jenis sambungan S/PDIF:
● Optik—Menggunakan serat optik dengan konektor TOSLINK
● Koaksial—Menggunakan kabel koaksial dengan konektor RCA
40
Port dan konektor